Aku hari ini libur sekolah, walaupun belum libur panjang (Senin-Rabu tafakur alam), tapi aku yakin pasti teman-teman sudah banyak yang libur, ya? Ada sedikit tips nih.. sebelumnya aku juga pernah baca di wall sahabatku waktu SD di Mojokerto, Husna.. yang intinya : liburan bukan untuk berleha-leha, tetap semangat!
Tips liburan AS dari KakCipa..
- Jangan lupa belajar buat semester genap. Agar kamu menguasai materinya, kan jadi lebih ringan?
- Punya hewan? Sudah kontrol hewanmu belum?
- Periksa kesehatan.
- Potong /cukur rambut, rambut pendek menurutku lebih enak, ya kan? Eits, bukan berarti nggak pakai jilbab. Pakai jilbab itu kan wajib!
- Bermain dengan hewan tetapi harus bersih. Kalau kurang bersih nanti bisa sakit..
- Liburan di rumah juga enak, tapi jangan nonton TV terus!
- Aha, bersih-bersih apa yang ada di rumah. Islam itu bersih. Atau rapi-rapi. Lebih bersih dan rapi, lebih nyaman!
- Ngeblog juga oke, tapi jangan sampai berjam-jam #dibatasi. Lagian bosan, kan, kalau berjam-jam!
- Buat yang suka menulis bisa menulis apa pun yang bisa dibukukan, bukan?
- Membaca.. khatam.. Alquran!
- Penting dan bukan hanya pada liburan doang, berdoa.
- Paling penting, senang atau sedih, ingat Allah! Ibadah jangan pernah dilupakan. Apalagi yang wajib, seperti salah satunya salat 5 waktu.
- Lakukan kegiatan bersama keluarga.. keluarga jangan dilupakan juga, dong. Terutama orang tua.
Semoga bermanfaat, ya.. Itulah sedikit tips dariku. Silakan bila ingin mengkritik atau menambahkan.. ^^
oke kak, makasih tips kerennya :*
BalasHapussama-sama :D
BalasHapus