Selasa, 20 September 2011

My Hamster

Februari 2008, adik saya membeli seekor hamster. Hamster tersebut ia beri nama Mighty, seperti nama seorang tokoh pada film animasi Naruto. Pada awalnya, saya lebih sayang kepada kelinci saya daripada sama Mighty. Namun, setelah kelinci saya meninggal, saya menjadi dekat dengan Mighty. Dan lama-lama saya sangat menyayangi hamster lincah tersebut.

Mighty tidak selamanya lincah. Lama-lama, ia menjadi gemuk. Namun ia tetap sehat. Hingga pada September 2009, saya merasa Mighty sangat aneh pada hari itu. Dia saya beri makan, tidak mau. Diberi minum juga tidak mau. Anehnya lagi, dipegang diam saja. Saya dan adik-adik saya takut. Mighty semakin aneh, ia meringkuk. Saya sedih dan akhirnya saya menangis, adik-adik saya juga ikut menangis. Setelah itu, abi saya menyarankan untuk menjemur Mighty. Lalu saat kami lihat Mighty kembali, ternyata ia sudah tak bernyawa. Saya menangis. Bukan menangis lagi, karena sebelumnya saya juga masih menangis. Mighty.. innalillahi wa inna ilaihi rajiun.

Pesan saya, kalau kita punya binatang peliharaan seperti Mighty, dijaga baik-baik. Punya apa-apa dijaga, kalau kehilangan baru terasa kalau sesuatu itu sangat berharga.....kudu inget2 nih aku.